
Pada Jum’at (25/02) Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi (DTETI) FT UGM kembali menyelenggarakan kuliah studium generale dengan topik leadership. Pada kesempatan kali ini kuliah disampaikan oleh Bapak Tonda Priyanto. Bapak Tonda adalah salah satu alumnus Teknik Elektro UGM angkatan 1981 yang sebelumnya pernah menduduki jabatan sebagai Direktur Utama PT Telkom Satelit Indonesia sampai dengan tahun 2019 dan saat ini Bapak Tonda aktif dalam bidang coaching dan training khususnya dalam ilmu leadership.
