Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada (DTETI FT UGM) menyelenggarakan TETI Lab Skill (TLS) pada Selasa (16/8). TLS merupakan rangkaian kegiatan sosialisasi bagi mahasiswa baru tingkat sarjana untuk mengenal istilah-istilah dalam pelaksanaan perkuliahan di DTETI. Kegiatan TLS akan terselenggara selama hari Selasa sampai depan akhir semester gasal di Lantai 3 Ruang E6. Tahun ini, TLS 2022 mengusung tema “Return 0” dengan tagline “Learn the Classics, Earn the Magics”. Tema tersebut terpilih dengan harapan agar setelah para mahasiswa baru “kembali ke nol” untuk mengenali dasar-dasar keteknikan, mereka dapat mengimplementasikan pematerian tersebut ke dalam inovasi engineering yang luar biasa. Kegiatan dimulai pada pukul tujuh pagi dan berakhir siang hari. Mula-mula para mahasiswa baru berbaris rapi di salah satu kantong parkir yang tersedia di lingkungan DTETI, kemudian memasuki ruangan pelaksanaan TLS.
Ir. Agus Bejo, S.T., M.Eng., D.Eng., IPM memaparkan tentang seputar prodi Teknologi Informasi dalam TLS #1, Selasa (16/8).
Agenda pertama setelah pembukaan dari pembawa acara yakni tentang kurikulum, akreditasi, program studi, dan akademik. Pematerian tersebut dibawakan oleh masing-masing ketua dan sekretaris prodi, di antaranya Ketua Program Studi Sarjana Teknik Elektro, Ir. Adha Imam Cahyadi, S.T., M.Eng., D.Eng., IPM.; Sekretaris Program Studi Sarjana Teknik Elektro, Husni Rois Ali, S.T., M.Eng., Ph.D.; Ketua Program Studi Sarjana Teknologi Informasi, Ir. Agus Bejo, S.T., M.Eng., D.Eng., IPM.; Sekretaris Program Studi Sarjana Teknologi Informasi, Dr. Bimo Sunarfri Hantono, S.T., M.Eng.; dan Ketua Program Studi Sarjana Teknik Biomedis, Dr. Eng. Igi Ardiyanto, S.T., M.Eng. Masing-masing kaprodi dan sekprodi menjelaskan mata kuliah dan silabus setiap program studi, konsentrasi dan cakupan bidang yang akan dipelajari, serta prospek kerja bagi setiap program studi yang diambil.
Ahmad Ataka Awwalur Rizki, S.T., Ph.D. memberi materi tentang Basic Science.
Pematerian berikutnya adalah Basic Science dari Ahmad Ataka Awwalur Rizki, S.T., Ph.D. yang menjelaskan tentang dasar-dasar keilmuan dan pengembangan teori dari pure science. Dalam pematerian tersebut juga dijelaskan bagaimana ilmu-ilmu sains diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari transformasi cara pikir hingga produksi teknologi berbasis robotik yang berkembang saat ini. Selanjutnya, kegiatan TLS berlanjut ke pemaparan materi tentang KRS, heregistrasi, proses kegiatan belajar-mengajar, skema alur surat-menyurat, dan perihal administrasi. Pematerian tersebut disampaikan oleh Koordinator Urusan Akademik, Indria Purnamasari, S.IP. dan Pengelola Layanan Akademik, Raden Anugrahanto Bekti Wicaksono, S.IP. serta Sumaryadi.
Di sela-sela kegiatan, setiap peserta mendapatkan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan pada sesi tanya-jawab, dan juga memperoleh doorprize pada agenda ice breaking apabila dapat menjawab pertanyaan. Kegiatan diakhiri dengan pembacaan tugas angkatan dan materi tugas pengantar ke-TETI-an, serta kelompok-kelompok TLS. Setiap kelompok akan berada di pembagian bawah dua orang mahasiswa yang akan menjadi kakak pembimbing (Kambing) selama berlangsungnya masa TLS. (RAS)